Sabtu, 01 Oktober 2011

Thisss!!

Tapi kalau dipikir pikir, blog itu semacam asistennya otak, right?

Di saat otak sudah tak lagi mempunyai kapasitas untuk mengingat, merekam, dan menyimpan semua kenangan dalam hidup, di sinilah blog berperan. Kegalauan, kekerean, kemantanan sampai kebahagiaan semua bisa dituangkan di sini.

Bisa aku bayangkan suatu saat nanti, saat aku tua nanti aku bisa membaca kembali semua kenangan itu dan berkata dengan mantap “Ahh, sudah banyak yang aku lewati”,… kemudian aku tersenyum puas, lalu siap untuk mati. =)


Itu saya temukan di blognya @elnaa_ saya gak tahu dia siapa, awalnya saya dikasih tau sama Ka Mbos waktu avatarnya dia tuh nyambung sama sihir hujan. Dan emang twitnya bagus saya suka. Kemarin-kemarin dia lagi rame di twitter bikin hash tag #15harimenulisdiblog saya penasaran lihat blognya dan akhirnya barusan saya lihat :)
Dan menemukan itu... kata kata di atas.
Dia benar, blog adalah asistennya otak tempat membagi kepenatan. Benar sekali. Disini kita menulis semau kita ketika kita ingin, kapanpun itu.
Makin semangat untuk ngeblog :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Leave your comment here, Cheers! :)